Sunday, 22 May 2016

Teknik Jaringan Akses (TJA) Apakah itu?


Pernahkah anda berpikiran bagaimana cara kerja telepon agar kita dapat saling terhubung satu sama lain melalui telepon? Pernahkah anda bagaimana komputer atau gadget kita dapat terhubung dengan internet? Atau tidakkah anda berpikir untuk apa kabel-kabel milik telkom atau perusahaan lain yang sering anda lihat di depan rumah anda?
Zaman serba gadget seperti dewasa ini memanglah menarik jika kita ulas secara menditail namun juga cukup banyak jika hanya diringkas dalam sebuah buku atau e-book. Jika membahas tentang telekomunikasi tak lengkap rasanya jika tidak membahas tentang TJA atau Teknik Jaringan Akses. Mungkin teknik jaringan akses merupakan istilah yang cukup asing di telinga anda, karena bidang ini bisa dibilang masih cukup sedikit peminat dan tenaga terlatihnya. 
Teknik Jaringan Akses atau TJA adalah sebuah salah satu cabang dalam ilmu teknik yang bergerak pada jaringan akses. Jaringan akses adalah serangkain jalur-jalur yang membentuk semacam jaringan yang menghubungkan antara penyedia layanan (provider) dengan pelanggan (client) dengan akses tembaga (JARLOKAT), fiber optik (JARLOKAF), ataupun nirkabel (JARLOKAR). Jadi teknik jaringan akses sendiri lebih merujut kepada nama jurusan yang menangani jaringan akses tersebut.
Di Indonesia sendiri belum banyak SMK atau sekolah tinggi yang menyediakan jurusan TJA. Oleh karena itu lapangan pekerjaan untuk orang dibidang TJA ini masih sangatlah banyak dengan jumlah pesaing yang relatif sedikit dari jurusan lain seperti TKJ (Teknik Komputer Jaringan).

Jarlokaf

Jarlokat
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

No comments

Like Us